Melanjutkan Aktivitas-Aktivitas Bantuan bagi Orang-Orang yang Menderita Kerugian Akibat Topan dan Banjir
(VOVWORLD) - Untuk menyambut imbauan Presidium Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, terhitung hingga pukul 17.00, pada Minggu (15 September), jumlah uang yang disumbangkan oleh banyak organisasi dan individu untuk warga yang terkena kerugian akibat topan Yagi dan sirkulasi pasca topan mencapai 1.094 miliar VND (sama dengan hampir 45 juta USD).
Ketua MN Vietnam Tran Thanh Man menyampaikan dana senilai 30 miliar VND untuk tahapan pertama kepada Provinsi Thai Nguyen untuk mengatasi akibat topan nomor 3 (Foto: laodongthudo.vn) |
Segera setelah menerima sumber-sumber dana dukungan, dari tanggal 12 sampai 13 September, Badan Penggerakan Bantuan Pusat – Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam telah memberlakukan keputusan-keputusan pemberian alokasi untuk tahapan pertama, mengirim dana bantuan ke Badan Penggerakan Bantuan 20 provinsi yang terkena kerugian.
Dana yang tersisa akan terus ditinjau oleh Badan Penggerakan Bantuan Pusat – Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam untuk mengalokasinya sesegera mungkin ke daerah-daerah yang terkena dampak akibat topan dan banjir. Menurut rencana, pada Senin (16 September), Badan Penggerakan Bantuan Pusat akan terus mengalokasi bantuan untuk tahapan kedua berdasarkan tingkat kerugian masing-masing daerah.