Meminta kepada UNESCO supaya mengakui Terowongan Cu Chi sebagai Pusaka Dunia
(VOVWORLD) - Kota Ho Chi Minh sedang menyusun dokumen untuk meminta kepada UNESCO supaya mengakui Sittus Peninggalan Sejarah Terowongan Cu Chi sebagai Pusaka Dunia.
Terowongan Cu Chi (Foto: VOV) |
Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh telah menugasi Dinas Hubungan Luar Negeri supaya meminta pendapat dari Kementerian Luar Negeri tentang masalah ini. Kota Ho Chi Minh juga sudah menugasi Dinas Kebudayaan dan Olahraga melaksanakan prosedur-prosedur yang bersangkutan.
Jika Terowongan Cu Chi diakui sebagai Pusaka Dunia, maka Kota Ho Chi Minh akan mendapat lebih banyak syarat untuk mengimbau investasi guna menyerap kedatangan wisatawan ke Terowongan Cu Chi.