Memperhebat pengembangan industri farmasi Vietnam menjadi satu bidang andalan
(VOVworld) - Untuk melanjutkan persidangan ke-45, hari Selasa pagi (23/2), Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam memberikan pendapat kepada rancangan laporan pemaparan dan penerimaan terhadap rancangan Undang-Undang mengenai Farmasi (amandemen). Pada perbahasan, para anggota beranggapan bahwa pengarahan mengembangkan cabang farmasi di Vietnam menjadi satu industri andalan sebagai pengarahan yang berjangka panjang. Pada tahap mendatang, rancangan Undang-Undang ini perlu mengajukan ketentuan akan terus memprioritaskan pengembangan industri farmasi dan berfokus mengembangkan cabang industri pembuatan dan produksi obat-obatan dan obat-obatan tradisional. Ini merupakan keunggulan yang sudah dimiliki oleh Vietnam.
Para anggota berbahas tentang rancangan Undang-Undang mengenai Farmasi (amandemen)
(Foto: baocongthuong.com.vn)
Juga pada pagi hari yang sama, Komite Tetap MN Vietnam memberikan pendapat kepada rancangan Resolusi tentang struktur, organisasi, fungsi dan tugas dari Komisi Obudsmen.