Memperingati Hari Nasional Republik Czech
(VOVworld) – Pada Kamis malam (31 Oktober), di kota Ho Chi Minh, Gabungan Organisasi Persahabatan dan Asosiasi Persahabatan Vietnam-Czech kota Ho Chi Minh telah menyelenggarakan acara peringatan ulah ke-95 Hari Nasional Republik Czech (28 Oktober 1918 – 28 Oktober 2013). Pada acara peringatan ini, para utusan bersama-sama membeberkan kembali hubungan persahabatan tradisonal yang sudah ada sejak lama antara dua negara, selalu dipertahankan dan dikembangkan yang mengalami pasang-surut sejarah.
Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Czech di Vietnam,
Martin Klepetko berpidato di depan acara peringatan
(Foto: hochiminhcity.gov.vn)
Ketika berbira di depan acara peringatan ini, Martin Klepetko, Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Czech di Vietnam mengatakan: “Hubungan antara dua negara kita sangat baik, dimanifestasikan di setiap pekerjaan, tindakan dan bidang kerjasama kongkrit. Solidaritas persahabatan yang sudah ada sejak lama antara Vietnam dan Republik Czech telah menjadi satu tenaga pendorong bagi kerjasama dan perkembangan antara dua negara di semua bidang. Saya berharap supaya hubungan ini semakin menjadi lebih intensif pada masa depan.”
Sekarang, Vietnam dan Czech telah menandatangani banyak naskah MoU, menciptakan fundasi bagi perkembangan hubungan kerjasama yang berjangka panjang dan saling menguntungkan antara dua negara. Khususnya, Pemerintah Republik Czech baru saja mengakui komunitas orang Vietnam di Czech sebagai etnis ke-14 di negara ini./.