Memperkuat lebih lanjut lagi hubungan tradisional dan bersahabat Vietnam-Kamboja
(VOVWORLD) - Kedutaan Besar Kerajaan Kamboja untuk Vietnam, pada Senin malam (11 Desember), telah mengadakan resepsi menyambut peringatan ultah ke-64 Hari Nasional Kerajaan Kamboja (09/11/1953- 09/11/2017) dan peringatan ultah ke-50 Penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Kamboja (24/06/1967-24/6/2017).
Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh berbicara di depan resepsi tersebut (Foto: vtv)
|
Pada resepsi tersebut, Deputi Perdana Menteri (PM), Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Pham Binh Minh memberikan penilaian tinggi terhadap upaya-upaya dari berbagai badan dan intansi bersangkutan dari dua negara yang telah mengadakan rantai peristiwa pada Tahun Persahabatan Vietnam-Kamboja secara bermakna, praksis dan efektif. Turut mendidik berbagai lapisan rakyat, khususnya generasi muda guna mengerti secara lebih mendalam tentang hubungan tradisional dan persahabatan antara dua bangsa.
Pada fihaknya, Dutar Besar Kamboja untuk Vietnam, Prak Nguon Hong menekankan bahwa hubungan antara dua negara sedang berkembang baik di banyak segi, memberikan kepentingan yang praksis kepada rakyat dua negeri. Kedua fihak secara permanen melakukan pertukaran delegasi tingkat tinggi; perdagangan dan investasi berkembang secara positif.