Memperkuat sosialisasi tentang pengelolaan perbatasan dan wilayah

          (VOVworld) – Pada Kamis (7 November), Kementerian Luar Negeri Vietnam telah berkoordinasi dengan Komite Rakyat provinsi Dien Bien (Vietnam Utara) mengadakan Konferensi Sosialisasi tentang pekerjaan mengelola perbatasan dan wilayah. Para utusan mendengarkan laporan tentang beberapa isi seperti: situasi perbatasan Vietnam-Tiongkok setelah 3 naskah hukum tentang perbatasan di daratan Vietnam-Tiongkok menjadi efektif dan situasi perbatasan wilayah Vietnam dengan Laos dan Kamboja, keamanan dan politik di kawasan perbatasan.

Memperkuat sosialisasi tentang pengelolaan perbatasan dan wilayah - ảnh 1
Prajurit pos perbatasan A Pa Chai membela tonggak
 perbatasan bersama Vietnam-Laos-Tiongkok
(Foto: vietnamplus.vn)


          Ketika berbicara di depan Konferensi ini, Nguyen Anh Dung, Wakil Ketua Komite Perbatasan Nasional menegaskan bahwa 3 naskah hukum tentang perbatasan yang diterjemahkan ke dalam praktek kehidupan telah menciptakan syarat yang kondusif bagi badan-badan fungsional kedua fihak Vietnam dan Tiongkok untuk menjalankan pengelolaan perbatasan secara ilmiah dan efektif, membuka kesempatan baru bagi usaha pembangunan dan pengembangan di masing-masing negara, khususnya menciptakan syarat bagi masing-masing daerah perbatasan dua fihak untuk memperkuat kerjasama, mengembangkan ekonomi, memperkuat temu pertukaran persahabatan, turut mendorong pengembangan sosial-ekonomi di daerah-daerah perbatasan./.  

 

Komentar

Yang lain