Memuji 70 kolektif dan perseorangan yang aktif mendukung Dana “Demi orang miskin” dan jaring pengaman sosial

(VOVWORLD) - Badan Pengarahan Pusat urusan Program-Program Target Nasional berkoordinasi dengan Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam, pada Selasa (1 Oktober), di Kota Hanoi, telah mengadakan pertemuan memuji semua badan usaha, wirausaha kolektif, perseorangan yang aktif menggerakkan dan mendukung Dana “Demi orang miskin” dan jaring pengaman sosial  dalam waktu 2017-2019. 
Memuji 70 kolektif dan perseorangan yang aktif mendukung Dana “Demi orang miskin” dan jaring pengaman sosial  - ảnh 1Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue dan Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam, Tran Thanh Man memberikan piagam pujian kepada semua kolektif dan perseorangan yang berprestasi terkemuka (Foto: VNA) 

Duabelas  kolektif  dan perseorangan yang mempunyai prestasi telah mendapat piagam pujian dari Perdana Menteri (PM) Pemerintah; bersamaan itu, 29 kolektif dan 29 perseorangan menerima piagam pujian dari Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam.

Ketika berbicara di depan program  ini, Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue menegaskan bahwa Partai Komunis dan Negara selalu memperhatikan dan memikirkan jaring pengaman sosial, meningkatkan kesejahteraan sosial kepada para obyek yang mendapat kebijakan prioritas, orang-orang yang berjasa dan orang miskin sesuai dengan target “Rakyat makmur, negara kuat, masyarakat demokratis, adil dan berbudaya”.

Juga pada upacara ini, Deputi PM Vuong Dinh Hue, Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam, Tran Thanh Man dan para peserta telah mendukung “Dana demi orang miskin” dan jaring pengaman sosial dengan mengirim pesan melalui Portal Elektronik Kemanusiaan Nasional 1400.

Komentar

Yang lain