Memupuk hubungan istimewa Vietnam-Laos semakin berkembang
(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Nguyen Phu Trong, pada Selasa sore (22 Mei), di Kota Hanoi, telah menerima delegasi Departemen Organisasi Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos yang dikepalai oleh Chansi Phosikham, Anggota Polit Biro, Seketaris-nya, Kepala Departemen Organisasi Komite Sentral Partai Rakyat Revolusi Laos yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong (kanan) menerima Kepala Departemen Organsiasi Komite Sentral Partai Rakyat Revolusi Laos, Chansi Phosikham (Foto: Lam Khanh/VNA) |
Pada petemuan ini, Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong menekankan bahwa Vietnam akan berupaya sekuat tenaga bersama-sama dengan Laos memupuk dan mempertahankan hubungan istimewa Vietnam-Laos semakin berkembang efektif, praksis dan berhasil-guna di semua bidang, turut menjaga perdamaian, kestabilan dan perkembangan di kawasan dan di dunia. Sekjen KS PKV Nguyen Phu Trong meminta kepada dua Departemen Organisasi supaya terus berkoordinasi erat, memperkuat pertukaran informasi dan pengalaman tentang pekerjaan membangun Partai, membangun sistim politik dan memberikan pendidikan dan penataran kepada para kader berbagai tingkat.
Pada hari yang sama, delegasi Departemen Organisasi KS PKV yang dikepalai oleh Kepala-nya, Pham Minh Chinh telah mengadakan pembicaraan dengan delegasi Departemen Organisasi Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos yang dikepalai oleh Kepala-nya, Chansi Phosikham. Pada pembicaraan tersebut, kedua fihak tukar-menukar isi-isi dan langkah-langkah untuk memperkuat dan meningkatkan lebih lanjut lagi hasil kerjasama antara dua Departemen Organisasi pada waktu mendatang, secara mendalam bertukar pengalaman dalam pekerjaan membangun Partai, terutama tentang pekerjaan tentang organisasi dan pekerjaan di kalanganh kader.
Sehubungan dengan kesempatan ini, Kepala Departemen Organisasi Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos, Chansi Phosikham telah memberikan Bintang Jasa Isala (Kebebasan) kelas II dan kelas III kepada pimpinan yang adalah para Wakil Kepala, mantan Wakil Kepala Departemen Organisasi KS PKV yang telah mencapai banyak prestasi dalam membangun dan memperkuat hubungan persahabatan tradisional, solidaritas istimewa dan kerjasama komprehensif Vietnam-Laos.
Selama berada di Vietnam, delegasi tersebut telah menunjungi dan melakukan temu kerja dengan pimpinan Provinsi Thai Nguyen tentang pekerjaan membangun Partai di daerah, mengunjungi pola pembangunan pedesaan baru dan situs peninggalan sejarah zona keselamatan di Provinsi Thai Nguyen.