Mendorong Kerja Sama Antara Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh dan Bank Dunia

(VOVWORLD) - Ketua Dewan Teori Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Direktur Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh, Profesor, Doktor Nguyen Xuan Thang, pada Selasa sore (19 Juli) telah melakukan temu kerja dengan Direktur Eksekutif Bank Dunia Axel van Trotsenburg tentang kerja sama bilateral.
Mendorong Kerja Sama Antara Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh dan Bank Dunia - ảnh 1Direktur Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh, Profesor, Doktor Nguyen Xuan Thang menerima Direktur Eksekutif Bank Dunia Axel van Trotsenburg (Foto: VNA)

Profesor, Doktor Nguyen Xuan Thang menegaskan bahwa Vietnam selalu menganggap Bank Dunia sebagai mitra perkembangan yang sangat penting. Mengapresiasi Bank Dunia yang membantu Vietnam menyelesaikan pembuatan Laporan Vietnam 2035, Profesor, Doktor Nguyen Xuan Thang meminta Bank Dunia agar mengambil opsi kerja sama dengan unit-unit penelitian strategis Vietnam, di antaranya Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh, dalam membantu pembuatan Laporan Vietnam 2045. Bersama dengan itu, terus membantu Vietnam mengembangkan infrastruktur strategis, mendorong pembangunan yang berkelanjutan dan pertumbuhan hijau, mengurangi emisi, menanggulangi perubahan iklim.

Direktur Eksekutif Bank Dunia, Axel van Trotsenburg meminta Vietnam agar berbagi pengalaman tentang perkembangan dengan negara-negara lain, bersamaan itu terus memberikan kontribusi dalam menangani isu-isu global. Bagi Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh, dia menganggap bahwa kedua belah pihak memiliki banyak peluang kerja sama dalam pendidikan kader dan pakar peneliti kebijakan senior. Bank Dunia bersedia berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam proses kerja sama di banyak bidang seperti keuangan, kesehatan, pencegahan dan penanggulangan wabah, menghadapi perubahan iklim, pertumbuhan hijau, dan digitalisasi.

Komentar

Yang lain