Mendorong Penyerapan Kedatangan Wisman ke Vietnam

(VOVWORLD) - Pada konferensi pers periodik  Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Vietnam pada tgl 11 Agustus, ketika berbagi informasi tentang penyerapan kedatangan wisatawan mancanegara (wisman), Juru bicara (Jubir), Kemenlu  Le Thi Thu Hang memberitahukan: Vietnam merupakan salah satu negara yang memulihkan kebijakan masuk-keluar paling cepat di dunia sejak tgl 15 Maret 2022 dengan memberian kembali paspor dan kebijakan bebas paspor dengan negara-negara. 
Mendorong Penyerapan Kedatangan Wisman ke Vietnam - ảnh 1Wisman berkunjung Vietnam (Ilustrasi) (Foto: VOV)

Vietnam dinilai sebagai salah satu negara Asia Tenggara yang mempunyai kebijakan masuk-keluar  yang paling kondusif pasca pandemi Covid-19. Agar sungguh-sungguh mendorong pemulihan dan pengembangan cabang pariwisata, berbagai badan fungsional dan daerah Vietnam sudah dan sedang fokus membangun lingkungan wisata yang hijau, mengaitkan usaha mengembangkan pariwisata dengan usaha mengkonservasikan dan mengembangkan nilai dan  identitas budaya nasional, meningkatkan kualitas produk dan jasa wisata, kualitas sumber daya manusia dan infrastruktur pariwisata, sesuai dengan kebutuhan wisatawan; memperkuat propaganda dan sosialisasi pariwisata Vietnam ke dunia internaisonal, khususnya memanfaatkan teknologi-teknologi modern dengan isinya lebih dibarui dan menarik. Ini juga merupakan pandangan Kementerian Kebudayaan, Olaharaga dan Pariwisata pada waktu mendatang. Jubir Le Thi Thu Hang memberitahukan bahwa Kemenlu akan terus berkoordinasi dengan Kementerian Keamanan Publik dan berbagai badan fungsional untuk meneliti dan menyusun kebijakan masuk-keluar sesuai dengan situasi baru serta ketentuan-ketentuan sekarang.

Komentar

Yang lain