Menemukan banyak satwa langka di hutan U Minh Ha, provinsi Ca Mau
(VOVworld) - Nguyen Van Hai, Kepala Sub Direktorat Kehutanan dari Dinas Pertanian dan Pengembangan Pedesaan provinsi Ca Mau (Vietnam Selatan) memberitahukan: belakangan ini bermunculan semakin banyak satwa langka yang hidup dan berkembang di hutan U Minh Ha seperti monyet, babi hutan, ular piton, musang, biawak, buaya, ular dll. ..
Hutan U Minh Ha di provinsi Ca Mau (Vietnam Selatan)
(Foto: vietnamplus.vn)
Yang patut diperhatikan ialah babi hutan, ini adalah binatang langka yang tidak kelihatan selama puluhan tahun ini. Hutan U Minh Ha, luasnya kira-kira 80 000 Ha. Bermunculan satwa yang semakin banyak menunjukkan bahwa ini merupakan hasil upaya yang dilakukan oleh pemerintahan dan rakyat daerah dalam mengkonservasikan, menjaga dan melindungi satwa langka./.