Menemukan nekara Dong Son di Timor Leste

(VOVworld) – Timor Leste, satu negara di Asia Tenggara baru saja mempunyai penemuan arkheologi yang patut diperhatikan ketika berhasil mencari satu nekara Dong Son yang cukup utuh.


Menemukan nekara  Dong Son di Timor Leste - ảnh 1
Muka nekara Dong Son
(Foto: vietnamplus.vn)

Nekara ini dengan diameternya lebih dari 1 meter, tingginya 78 centimeter dan beratnya 80 kilogram ditemukan secara tidak sengaja di satu tempat pembangunan di Baucau, kota yang besarnya nomor 2 di Timor Leste pada akhir tahun lalu. Menurut ahli arkheologi, Nuno Vasco Oliveira dari Komite Kebudayaan dan Kesenian (Pemerintah Timor Leste) menegaskan bahwa ini adalah nekara Dong Son yang pernah menjadi simbol kebudayaan Dong Son (700 tahun sebelum Masehi) dari orang Vietnam kuno. Ini bukan untuk pertama kalinya nekara Dong Son ditemukan di Timor Leste. Akan tetapi, pada dua kali penemuan dulu, hanya ada bagian muda nekara dan nekara telah mengalami banyak kerusakan, dalam pada itu, nekara yang ditemukan kali ini cukup utuh. Oliveira menilai bahwa ini adalah salah satu nekara Dong Son paling utuh yang ditemukan di Asia Tenggara.

Sebelumnya, para ahli arkheologi pernah menemukan banyak motif dan ukiran di batu seperti di nekara Dong Son di provinsi-provinsi di sebelah Timur negara ini. Penemuan nekara Dong Son semakin menegaskan secara jelas hadirnya kebudayaan Dong Son di sini sejak ribuan tahun lalu. Bapak Oliveira juga menyatakan harapan akan bisa bersama dengan para ahli arkheologis Vietnam berbagi informasi dan meneliti nekara ini.


Komentar

Yang lain