Mengembangkan kekuatan persatuan besar seluruh bangsa dalam situasi baru

(VOVworld) – Pada Senin pagi (15 September) di kota Hanoi, Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam berkoordinasi dengan Koran “Nhan Dan” (koran Rakyat) mengadakan simposium dengan tema: “Mengembangkan kekuatan persatuan besar seluruh bangsa dalam situasi baru”. Semua referat yang dibacakan pada simposium ini sekali lagi menegaskan bahwa persatuan besar seluruh bangsa merupakan tradisi yang amat bernilai dari Partai dan rakyat, diwariskan dari generasi ke generasi oleh orang Vietnam. Semangat patriotik, kemanusiaan, pengampuan, saling mencintai terus dikembangkan pada waktu lali, turut menciptakan persatuan dan hubungan yang erat antara sesama anggota komunitas etnis minoritas Vietnam. Sistim Front Tanah Air dan semua organisasi anggotanya menggelarkan banyak gerakan kompetisi patriotik yang punya makna praksis, mendapat sambutan yang positif dari berbagai lapisan rakyat.

Mengembangkan kekuatan persatuan besar seluruh bangsa dalam situasi baru - ảnh 1
Simposium tersebut
(Foto: vov.vn)

Tran Hau, Mantan Redaktur Umum Majalah Front Tanah Air Vietnam, berpendapat: “Hal-hal yang perlu dilakukan oleh Front Tanah Air bisa turut memperkuat persatuan seluruh rakyat dalam situasi baru perlu diamati dari berbagai segi. Harus memperbarui kesedaran tentang posisi dan peranan Front Tanah Air Vietnam sekarang, Front Tanah Air Vietnam tidak hanya merupakan organisasi yang menghimpun, menyosialisasikan dan mencanangkan gerakan saja, tapi juga ikut melakukan pengawasan sosial, memainkan peranan turut dalam pemerintahan sebagai pelaku penyanggahan sosial demi target umum bangsa”.

Semua pendapat menegaskan bahwa isi penghimpunan dan penyatuan bangsa dari Front Tanah Air dalam situasi baru sangat beraneka-ragam, kaya raya dan mengajukan tuntutan pembaruan bagi kepemimpinan Partai, koordinasi dari Negara terhadap aktivitas Front Tanah Air Vietnam./.

Komentar

Yang lain