Mengucapkan selamat kepada Pengurus Sangha Buddha Vietnam sehubungan dengan Mega perayaan Weisak-2012

(VOVworld) - Sehubungan dengan mega perayaan Weisak-tahun 2012 kalender Buddhis 2556, Ketua Komite Rakyat kota Hanoi, Nguyen The Thao telah mengunjungi dan mengucapkan selamat kepada Pengurus  Sangha Buddha Vienam di Pagoda Quan Su, pada Jumat  4 Mei. Atas  nama pimpinan dan rakyat kota Hanoi, Ketua Nguyen The Thao mengucapkan selamat kepada para pendeta, biksu, Sangha Buddha Vietnam dan umat Buddhis di seluruh negeri sehubungan dengan Mega Perayaan Weisak.

Mengucapkan selamat kepada  Pengurus   Sangha  Buddha Vietnam sehubungan dengan Mega perayaan Weisak-2012 - ảnh 1
Umat Budhis kota menyambut Mega upacara Weisak 2012
(Foto: baohaiquan.vn)

Ketua Nguyen The Thao berharap supaya para pemuka agama Buddha  terus  menggerakkan  para umat Buddhis  melaksanakan secara baik semua haluan dari Partai Komunis, kebijakan dan hukum Negara, bersatu bersama dengan berbagai lapisan rakyat dengan aktif berpartisipasi pada semua gerakan kompetisi patriot, aktivitas-aktivitas amal masyarakat, mengkombinasi ajaran agama dan kehidupan nyata, mendorong kerja dan produksi, turut membangun Tanah Air semakin berkembang, sejahtera dan indah. Pada hari yang sama, Ketua Nguyen The Thao  telah mengunjungi dan mengucapkan selamat kepada Sangha Buddha kota Hanoi  di Pagoda Ba Da, kabupaten kota Hoan Kiem./. 

Komentar

Yang lain