Menjaga dan Mengembangkan Hubungan Persahabatan Tradisional yang Baik antara Vietnam dan Mozambik
(VOVWORLD) - Wakil Presiden (Wapres) Vietnam, Vo Thi Anh Xuan, pada Minggu malam (10 September), mengepalai delegasi Vietnam datang ke Ibu kota Maputo, memulai kunjungan resmi ke Republik Mozambik dari tgl 10 hingga 13 September. Kunjungan ini terus menegaskan bahwa hubungan persahabatan tradisional yang baik antara Vietnam dan Mozambik selalu diperhatikan, dijaga, dan dikembangkan oleh pimpinan dan rakyat kedua negeri.
Wapres) Vietnam, Vo Thi Anh Xuan memulai kunjungan resmi ke Republik Mozambik (Foto: dangcongsan.vn) |
Dalam rangka kunjungan tersebut, menurut rencana, Wapres Vo Thi Anh Xuan akan mengadakan pembicaraan dengan Perdana Menteri Mozambik, Adriano Afonso Maleiane; melakukan kunjungan kehormatan kepada Presiden Filipe Nyusi dan Ketua Parlemen Esperanca Bias; bertemu dengan Ketua Dewan Kota Maputo, Sekretaris Jenderal Partai Frelimo Roque Silva, Ketua Gabungan Asosiasi Ekonomi beserta beberapa badan usaha Mozambik. Wapres Vo Thi Anh Xuan juga akan mengadakan pertemuan dengan para pejabat dan staf Kedutaan Besar dan wakil komunitas orang Vietnam di Mozambik, melakukan temu kerja dengan Perusahaan Patungan Telekomunikasi Movitel.