Menlu Rusia dan Turki membahas situasi Suriah

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergei Lavrov dan timpalannya dari Turki, Mevlut Cavusoglu, Rabu (17/1), melakukan pembicaraan telepon untuk membahas bentrokan di Suriah.
 Menlu Rusia dan Turki membahas situasi Suriah - ảnh 1 Menlu Rusia, Sergei Lavrov (Foto: AFP / VNA)

Kongkritnya ialah para Menlu membahas persiapan untuk Kongres Dialog Nasional Suriah, event yang dianggap sebagai titik balik untuk bisa mencapai solusi politik terhadap masalah Suriah. Dua fihak juga berbahas tentang pelaksanaan gencatan senjata di kawasan-kawasan untuk menurunkan eskalasi ketegangan di negara Timur Tengah ini.

Sebelumnya, pada 14/1 lalu, pasukan koalisi pimpinan Amerika Serikat penentang IS di Suriah menyatakan bekerjasama dengan para sekutu militer Suriah, yang pada pokoknya adalah kekuatan-kekuatan demokratis Suriah (SDF) pimpinan orang Kurdi, untuk membentuk satu pasukan keamanan yang beraktivitas di garis perbatasan dengan Turki dan Irak serta di wilayah Suriah.

Komentar

Yang lain