Menterbukakan secara transparan pemberian ganti rugi dalam insiden lingkungan laut di Vietnam Tengah

(VOVworld) – Deputi Perdana Menteri (Deputi PM) Vietnam, Truong Hoa Binh, Senin (31/10), mengunjungi para nelayan di kabupaten Loc Ha, provinsi Ha Tinh dan memeriksa pekerjaan memberi ganti rugi setelah insiden lingkungan laut di daerah Vietnam Tengah yang ditimbulkan oleh Perusahaan Besi dan Baja Formosa Ha Tinh, anak perusahaan Grup Formosa Taiwan, Tiongkok.

Menterbukakan secara transparan pemberian ganti rugi dalam insiden lingkungan laut di Vietnam Tengah - ảnh 1
Deputi PM Truong Hoa Binh bericara di depan
temu kerja dengan pemerintahaan provinsi Ha Tinh
(Foto: vov.vn)


Ketika berbicara di depan temu kerja dengan pemerintahan provinsi Ha Tinh, Deputi PM Truong Hoa Binh berbagi kesulitan-kesulitan yang dialami warga setelah insiden lingkungan laut serta hujan deras dan banjir baru-baru ini. Beliau meminta kepada pemerintahan daerah supaya menetapkan obyek dan tarap ganti rugi yang rasional, melaksanakan pemberian ganti rugi kepada obyek yang benar, secara terbuka dan transparan.

Hingga sekarang, Komite Rakyat provinsi Ha Tinh telah mengesahkan biaya ganti rugi tahap I sebesar 20 miliar dong Vietnam untuk para warga yang menderita kerugian setelah insiden lingkungan laut di dua kecamatan Thinh Loc dan Thach My, provinsi Ha Tinh. 

Komentar

Yang lain