Menteri Keuangan Belanda dipilih menjadi Ketua Eurogroup

(VOVworld) - Menteri Keuangan Belanda, Jeroen Dijsselbloem baru saja dipilih menjadi Ketua baru Eurogroup- kelompok penasehat yang terdiri dari Menteri Keuangan 17 negara anggota Eurozone. Masa jabatan Ketua Eurogroup  dari Jeroen Dijsselbloem selama 30 bulan dan sepanjang waktu ini, dia tetap merangkap Menteri Keuangan Belanda.

Menteri Keuangan Belanda dipilih menjadi Ketua Eurogroup - ảnh 1
Menteri Keuangan Belanda Jeroen Dijsselbloem .
(Foto: baomoi.com)

Demikianlah hasil Konferensi para Menteri Keuangan Eurozone yang diselenggaraklan pada Senin (21 Januari) ini. Ketika berbicara di depan jumpa pers setelah dipilih pada posisi ini, Jeroen Dijsselbloem menegaskan bahwa hanya dengan menyatukan Eropa baru bisa mengatasi  kesulitan sekarang. Dia juga memberitahukan bahwa hal yang penting yalah "harus menjaga  pola masyarakat Eropa yang sangat dihargai oleh negara- negara anggota" .

Jeroen Dijsselbloem, 46 tahun, menjadi Menteri Keuangan Belanda sejak  November 2012. Dia adalah anggota Partai Pekerja (PvdA) dan dinilai sebagai ahli strategi yang tak banyak bicara dengan pengalaman selama bertahun- tahun dalam menyusun kebijakan- kebijakan mengenai pendidikan, kesehatan, imigrasi dan kepemudaan, tapi bukan masalah- masalah keuangan atau ekonomi./.


Komentar

Yang lain