Menteri Perhubungan dan Transportasi Malaysia merasa optimis dalam usaha mencari MH 370

Menteri Perhubungan dan Transportasi Malaysia merasa optimis dalam usaha mencari MH 370 - ảnh 1
Gambar terakhir MH 370
(Foto: vietnamplus.vn)
(VOVworld) – Menteri Perhubungan dan Transportasi Malaysia, Liow Tiong Lai merasa optimis tentang kemungkinan menemukan posisi pesawat MH 370 dari Malaysia Airlines yang hilang di Samudera Hindia Selatan pada 8 Maret tahun lalu. Dalam jumpa pers yang diadakan pada Jumat (6 Maret), sehubungan dengan peringatan setahun hilangnya pesawat ini, Menteri Liow Tiong Lai memberitahukan bahwa data-data ilmiah, statistik dan Inmarsat telah memberikan data-data yang sangat kongkrit tentang tempat dimana misi penerbangan ini berakhir. Setiap kali mengkonektivitaskan pesawat terbang ini dengan sistim satelit merupakan satu data yang kongkrit tentang MH 370, data menunjukkan lingkaran yang panjang dari Samudera Hindia Selatan dan hal ini sangat penting bagi usaha mencari untuk menemukan posisi pesawat terbang tersebut. Dia berharap bisa menyelesaikan pencarian pada Mei mendatang.

Sebelumnya, pada 29 Januari lalu, Pemerintah Malaysia menyatakan bahwa hilangnya penerbangan MH 370 merupakan satu kecelakaan dan ke-239 penumpang dan kru penerbangan yang dianggap sudah tewas./.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain