Menuju ke penyatuan dua organisasi Protestan di seluruh negeri

(VOVworld) – Kira-kira 500 wakil dari 27 provinsi dan kota di Vietnam Utara, pada hari Rabu (2 Oktober) telah datang ke kota Hanoi untuk menghadiri Majelis Umum ke-34 Persatuan Evangelical Vietnam daerah Vietnam Utara. Salah satu diantara pekerjaan penting yang dibahas pada Majelis Umum ini ialah penyatuan Gereja Evangelical daerah Vietnam Utara dan Vietnam Selatan.

Menuju ke penyatuan dua organisasi Protestan di seluruh negeri - ảnh 1
Majelis Umum ini
(Foto: vov.vn)

Pendeta Phung Quang Huyen, Wakil Kepala Persatuan Evangelical Vietnam daerah Vietnam Utara memberitahukan: “Harapan para pendeta dan umat protestan di dua bagian negeri ialah dapat bersatu. Untuk mencapai target ini, Badan pengurus dari dua bagian negeri telah melakukan banyak pertemuan, bersama-sama meninjau Rancangan Piagam Penyatuan untuk disampaikan kepada Departemen Agama Pemerintah untuk meminta kepada negara supaya menyatukan gereja. Saya berharap supaya diadakan satu Majelis Umum nasional. Hal ini punya makna sangat besar. Dulu, Gereja Evangelical hanya punya satu nama saja yaitu Gereja Evangelical Vietnam”.

Menurut laporan dari wakil Asosiasi ini, di 27 provinsi dan kota di Vietnam Utara sekarang ada 951 gereja Evangelical, diantaranya kira-kira 900 gereja Evangelical yang adalah rakyat etnis minoritas. Pada masa bakti lalu, kira-kira 15.000 umat protestan di Vietnam Utara terus melaksanakan secara baik ajarannya yaitu hidup secara baik, mengabdi Yesus, mengabdi Tanah Air dan bangsa. Jumlah pemuka agama serta umatnya bertambah setiap tahun./.
Berita Terkait

Komentar

harsubeno

SELAMAT atas bersatunya Gereja Protestan Vietnam...

Hayo tetap semangat bersama Yesus dan Membangun Negeri Vietnam tercinta.

Yang lain