(VOVWORLD) - Untuk menyambut peringatan HUT ke-77 Hari Olahraga Vietnam (27/3/1946-27/3/2023), Hari Lari Opimpiade demi Kesehatan Rakyat diadakan pada tgl 26 Maret, di beberapa daerah di seluruh Vietnam.
Panitia dan Wakil unit-unit peserta program tersebut di Kota Ha Noi (Foto: hanoimoi.com.vn) |
Pada Minggu pagi (26 Maret), Komite Rakyat Kota Ha Noi mengadakan Hari Lari Olimpiade demi Kesehatan Seluruh Rakyat dan mencanangkan Lomba Lari Koran “Hanoi moi” ke-48 yang diperluas demi perdamaian. Sekitar 3.500 orang yang adalah para utusan dan wakil berbagai lapisan rakyat ibu kota telah ikut berlari sekitar Danau Hoan Kiem.
Di Kota Ho Chi Minh, Ketua Komite Rakyat Phan Van Mai, Kepala Direktorat Jenderal Olahraga Vietnam, Dang Viet Ha telah turun ke jalan untuk berlari bersama dengan sekitar 5.000 orang yang adalah seniman-seniawati, atlet tipikal, wakil berbagai dinas, instansi, pasukan bersejarah, dan sebagainya.
Juga pada pagi hari yang sama, Hari Lari Olimpiade demi Kesehatan Seluruh Rakyat secara serempak diadakan di beberapa daerah, menyerap partisipasi ribuan orang.