Merekomendasikan kebijakan tentang pengelolaan dan pengembangan pertanian organik

(VOVWORLD) - Lokakarya dengan tema: “Merekomendasikan kebijakan tentang pengelolaan dan pengembangan pertanian organik di Vietnam” telah diadakan pada Kamis (31/8), di Kota Hanoi. 
Merekomendasikan kebijakan tentang pengelolaan dan pengembangan pertanian organik - ảnh 1Panorama lokakarya tersebut (Foto: Koran Cong Thuong) 

Pada lokakarya ini, Deputi Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam, Tran Thanh Nam memberitahukan bahwa produksi pertanian organik memerlukan kebijakan-kebijakan bantuan dan pemacuan perkembangan sesuai dengan kecenderungan bersama dunia, menjamin kesehatan para konsumen dan seluruh masyarakat. Ini juga bertujuan untuk melakukan haluan restrukturisasi pertanian menurut arah berkembang secara berkesinambungan dan meningkatkan nilai.

Para peserta lokakarya menganggap perlu melakukan investasi untuk penelitian ilmu pengetahuan dan teknik, menciptakan lingkungan bisnis yang kondusif bagi badan-badan usaha koperasi organik, memberikan bantuan langsung kepada berbagai kelompok kerjasama dan koperasi yang punya kebutuhan berpindah ke pertanian organik pada tahap penggeseran, khususnya tentang pertanahan, pendidikan dan modal pinjaman untuk kelompok-kelompok kerjasama dan koperasi.

Produk organik Vietnam yang telah diakui oleh Federasi Internasional gerakan-gerakan pertanian organik meliputi: beras, udang, kelapa, kakao, kopi, susu, teh, hortikultura dan beberapa jenis pohon herbal. 

Komentar

Yang lain