Mesir: demonstrasi mendukung Presiden yang terguling, Mohamed Morsi meledak kembali

Mesir: demonstrasi mendukung Presiden yang terguling, Mohamed Morsi meledak kembali - ảnh 1
Banyak demonstrasi di Mesir berubah menjadi bentrokan
(Foto: baomoi.com)
(VOVworld) – Pada Rabu (19 Maret), para pendukung Presiden terguling, Mohamed Morsi turun ke jalan untuk melakukan demonstrasi di banyak provinsi dan kota di seluruh negeri sehubungan dengan peringatan ultah ke-3 referendum tentang Undang-Undang Dasar (amandemen). Semua demonstrasi ini berada dalam kerangka “Revolusi ke-2” yang dikepalai oleh Persekutuan Nasional mendukung keabsahan (NASL), pimpinan Organisasi Ikhwanul Muslimin, yang menghimpun 34 partai politik dan gerakan perjuangan menuntut pemulihan jabatan Mohamed Morsi, dan direncanakan akan berlangsung sampai akhir Maret ini. Keamanan diperketat secara maksimal di semua perguruan tinggi di seluruh negeri./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain