Mesir: Pendukung Morsi melakukan demonstrasi sehubungan dengan peringatan setahun terjadinya gejolak politik

(VOVworld) – Pada Kamis (3 Juli), ribuan pendukung Presiden terpecat, Mohammad Morsi telah melakukan demonstrasi di banyak tempat guna menandai setahun terjadinya gejolak politik untuk menggulingkan pemimpin Islam ini.

Berlangsung menusut imbauan Persekutuan Nasional Pendukung Keabsahan (NASL), kekuatan yang dikepalai organisasi Ikhwanul Muslimin (MB) yang menghimpun banyak partai politik dan gerakan Islam, demonstrasi-demonstasi dan pawai ini berskala kecil dan berlangsung di Kairo, provinsi Giza serta 7 provinsi dan kota lain di seluruh negeri, tapi cepat dibubarkan oleh pasukan keamanan dengan gas air mata.

Mesir: Pendukung Morsi melakukan demonstrasi sehubungan dengan peringatan setahun terjadinya gejolak politik - ảnh 1
Demonstrasi di Mesir
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Menurut sumber-sumber berita, jumlah 9 bom buatan sendiri telah diaktifkan di beberapa tempat, diantaranya ada sebuah bom yang meledak di dalam satu gerbong kereta api, sehingga melukai 9 orang. Di kota Al-Arish, Ibukota provinsi Sinai Utara, para penembak bersenjata telah menyerang kantor keamanan, tapi tidak menimbulkan korban. Kantor berita resmi MENA memberitahukan bahwa juga di daerah ini, tentara Mesir telah melaksanakan satu serangan mendadak, membasmi 17 mujahidin dan menangkap 12 tersangka yang terlibat dengan serangan-serangan terhadap tentara dan polisi di provinsi Sinai sebelah Selatan dan Utara selama ini./.

Komentar

Yang lain