Mesir: Polisi menyatakan bersiaga bertindak keras terhadap demonstran provokatif

(VOVworld) – Kementerian Dalam Negeri Mesir pada Sabtu (9 Maret) telah menyatakan akan menjalankan langkah-langkah keras guna memberikan hukuman kepada para pelaku melakukan serangan terhadap polisi dan menghancurkan harta benda. Pernyataan tersebut dikeluarkan setelah ribuan penggemar provokatif menembak api membakar kantor Federasi sepak bola  dan satu kelub polisi di ibukota negara ini.

Mesir: Polisi menyatakan bersiaga bertindak keras terhadap demonstran provokatif - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: xaluan.com)

Kementerian Dalam Negeri Mesir menegaskan akan menerapkan “langkah-langkah keras terhadap tindakan-tindakan yang merugikan warga dan sescara langsung berpengaruh terhadap kestabilan Tanah Air”. Pernyataan tersebut mengimbau kepada semua Partai, kekuatan politik dan etnis, semua organisasi sipil supaya memikul tanggung-jawab dan segera melakukan intervensi guna menghentikan kekerasan, mengusulkan kepada warga supaya bersatu dan menghormati semua vonis mahkamah.

Sebelumnya, baku tembak antara pasukan keamaanan dan para demonstran di dekat kawasan mahkamah yang mengadili para terdakwa yang bersangkutan dengan musibah stadium Port Said pada awal Februari 2012, telah menewaskan 2 orang dan melukai 14 orang lain./.

Komentar

Yang lain