Mining Vietnam-2014: Tempat berhimpunnya teknologi papan atas dunia untuk cabang pertambangan Vietnam

(VOVworld) -  Pameran dan lokakarya internasional ke-2 tentang teknologi mengeksploitasi dan memulihkan sumber daya mineral Vietnam-tahun 2014 dibukan  pada Selasa pagi (11 Maret)  di kota Hanoi.

Mining Vietnam-2014: Tempat berhimpunnya teknologi papan atas dunia  untuk  cabang  pertambangan  Vietnam - ảnh 1
Acara pembukaan  Pameran dan lokakarya internasional ke-2
 tentang teknologi mengeksploitasi dan memulihkan sumber daya mineral Vietnam-tahun 2014
(Foto: laodong.com.vn)

Pada tahun ini, yang menghadiri pemeran ini, ada  lebih dari 170 perusahaan berasal dari 32 negara dan teritorial dengan 7 kelompok stand internasional seperti Australia, Tiongkok, Czech, Jerman, Finlandia dan Inggeris. Seiring dengan pameran ini juga diadakan dua lokakarya  tentang teknologi yaitu lokakarya  tentang teknologi baru Australia dalam  pengolahan mineral dan lokakarya  dengan tema: “Pertambangan dalam zaman digital: Teknik dan perkakas baru yang digunakan untuk meniru, melakukan survei dan mengelola keselamatan tambang”.
Pameran ini berlangsung sampai dengan  13 Maret ini./. 

Komentar

Yang lain