MN mendengarkan pemaparan tentang pembebas-tugasan PM Pemerintah
(VOVworld) – Untuk meneruskan persidangan ke-11, Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan ke-13, Rabu pagi (6/4), mendengarkan pemaparan yang disampaikan Presiden Vietnam, Tran Dai Quang tentang pembebas-tugasan jabatan Perdana Menteri (PM) Pemerintah. Menurut pemaparan ini, pada persidangan pertama MN Vietnam angkatan ke-13, bapak Nguyen Tan Dung, Anggota Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam mendapat kepercayaan MN untuk memegang jabatan PM Pemerintah Republik Sosialis Vietnam. Selama memikul jabatannya, PM Nguyen Tan Dung selalu menyelesaikan tugas yang dilimpahkan kepadanya.
Presiden Vietnam Tran Dai Quang membacakan pemaparan ini
(Foto: VOV)
Sekarang sesuai dengan tuntutan pengaturan personalia tingkat tinggi dari Partai Komunis dan Negara pasca Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam, untuk menciptakan kesinkronan dalam merampingkan mesin Negara dan pekerjaan kekaderan, Presiden Negara menyampaikan pemaparan kepada MN untuk meninjau dan menyetujui pembebas-tugasan jabatan PM Pemerintah terhadap bapak Nguyen Tan Dung. Berikutnya, para anggota MN melakukan perbahasan di grup-grup tentang pemaparan pembebas-tugasan jabatan PM Pemerintah yang disampaikan Presiden Negara.
Pada pagi hari yang sama, para anggota MN memberikan suara untuk mengesahkan Rancangan Undang-Undang tentang Pendekatan Informasi; Rancangan Undang-Undang tentang Farmasi (amandemen); Rancangan Undang-Undang yang merevisi beberapa pasal dalam Undang-Undang tentang Pajak Nilai Pertambahan, Undang-Undang tentang Pajak Barang Konsumsi Istimewa dan Undang-Undang tentang Pengelolaan Pajak; Rancangan Undang-Undang tentang Tarif Ekspor dan Impor (amandemen).