MU PBB Buka Persidangan ke-78

(VOVWORLD) - Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (MU PBB), pada Selasa (5 September), di Markas Besar PBB di Kota New York (Amerika Serikat), telah resmi membuka Persidangan ke-78 dengan tema utama: “Perdamaian, Kemakmuran, Kemajuan, dan Kesinambungan”.

Persidangan ini berlangsung dari bulan September tahun ini hingga bulan September tahun depan, dengan titik beratnya Pekan Tingkat Tinggi MU PBB yang diselenggarakan dari tgl 19 hingga 26 September dengan kehadiran kepala negara dan pemimpin Pemerintah 193 negara anggota PBB. Pekan Tingkat Tinggi ini akan berfokus membahas isu-isu yang paling aktual seperti perubahan iklim, pembangunan yang berkelanjutan, pencegahan pandemi, perluncutan senjata nuklir, konferensi tingkat tinggi masa depan, dan lain-lain. Menurut pejabat PBB, Persidangan ke-78 MU PBB akan menjadi titk balik di perjalanan menuju ke penyelesaian Agenda 2030 dan kebutuhan mendesak untuk membawa 17 Target Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) kembali ke orbitnya.

Komentar

Yang lain