Opini umum tentang pandangan PM VN, Nguyen Tan Dung mengenai Laut Timur
(VOVworld) – Ketika berbicara di depan Forum Ekonomi Dunia tentang Asia Timur (WEF Asia Timur) 2014 dan pandangan Perdana Menteri Nguyen Tan Dung dalam keterangannya kepada kantor berita internasional telah menyerap perhatian para sarjana, diplomat, peneliti Vietnam dan Internasional.
Duong Danh Ty, Mantan Konsul Jendral Vietnam di Guang-xi (Tiongkok) beranggapan bahwa jawab dari PM Nguyen tan Dung telah turut mengalahkan argumentasi fihak Tiongkok ketika membela tindakannya yang salah dan melemparkan kesalahan kepada Vietnam, pada saat merekalah pelaku yang meningkatkan ketegangan di Laut Timur sekarang ini.
Duong Danh Ty menekankan bahwa jawaban PM Nguyen Tan Dung memperlihatkan bahwa Vietnam sangat menghargai peranan Tiongkok di kawasan.
Pengacara Chau Huy Quang, Rombongan Pengacara kota Ho Chi Minh beranggapan bahawa pesan dari PM Nguyen Tan Dung merupakan pesan yang paling jelas, pantas, memanifestasikan pandangan yang konsekwen dari Vietnam tentang snegketa di Laut Timur sejak dulu sampai sekarang ini.
Pesan yang jelas ini akan menyemangati kebulatan pendapat dari rakyat, menghapuskan hal yang tidak jelas dan kesangsian tentang garis politik, strategi dan kebijakan Negara dalam mwenghadapi masalah Laut Timur.
Ketika mengungkapkan pertimbangan Vietnam tentang cara berjuang di bidang hukum menurut hukum internasional, Doktor Ian Strorwey, Institut Penelitian Asia Tenggara di Singapura beranggapan bahwa Vietnam akan mengambil dasar hukum yang lebih tinggi dalam menghadapi Tiongkok. Profesor Rommel C.Banlaoi, Direktur Pusat penelitian intelijen dan keamanan nasional Filipina beranggapan bahwa Vietnam sebaiknya menganggap mahkamah sebagai salah satu diantara langkah- langkah damai untuk memecahkan sengketa di Laut Timur./.