OSCE mengimbau gencatan senjata segera di Ukraina Timur untuk mengungsikan penduduk

(VOVworld) – Kepala Perutusan Organisasi Keamanan dan Kerjasama Eropa (OSCE) di Ukraina, Ertugrul Apakan, pada Rabu (4 Februari) mengimbau pembentukan satu koridor kemanusiaan untuk mengungsikan  penduduk ke luar dari kawasan perang di Ukraina Timur. Menurut pejabat OSCE ini, semua fihak peserta bentrokan  perlu segera menghentikan tembakan terhadap kawasan-kawasan pemukiman penduduk, menghentikan semua aktivitas militer lain untuk melakukan gencatan senjata sementara dan mengungsikan penduduk ke luar dari kawasan perang. Komite Pengawasan OSCE bersedia mendorong pelaksanaan dan mempertahankan gencatan senjata. Dia menekankan bahwa perintah gencatan senjata perlu segera dilaksanakan dan berlangsung dalam waktu sedikit-dikitnya tiga hari.

OSCE mengimbau gencatan senjata  segera di Ukraina Timur untuk mengungsikan penduduk - ảnh 1
Serdadu Pemerintah Ukraina mengungsikan
penduduk ke luar dari kawasan perang
(Foto: Kantor Berita Vietnam)


Dalam satu perkembangan lain yang bersangkutan dengan krisis di Ukraina Timur, Wakil Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, pada Kamis (5 Februari) berangkat ke Eropa dan Ukraina yang merupakan tempat persinggahan pertama. Dalam kunjungan ini, Joe Biden akan melakukan pertemuan dengan para pemimpin Jerman dan Ukraina tentang rencana menghadapi situasi kekerasan yang sedang meningkat di negara Eropa Timur ini./.

Komentar

Yang lain