OSCE Mengkonfirmasikan bahwa Para Pihak Menyelesaikan Penarikan Pasukan dari Ukraina Timur
(VOVWORLD) - Perutusan pengawasan khusus dari Organisasi Keamanan dan Kerjasama Eropa (OSCE), pada Selasa (12/11), mengkonfirmasikan bahwa para pihak telah menyelesaikan penarikan pasukan sesuai dengan kesepakatan di tiga kawasan perbatasan di Ukraina Timur. Pada rapat Kelompok Kontak urusan penanganan situasi Ukraina di Minsk, Ibukota Belarus, para pihak telah membahas perluasan kawasan-kawasan penarikan pasukan.
Serdadu Ukraina di satu pos kontrol di Kotamadya Zolote, daerah Lugansk, Ukraina Timur (Foto: AFP / VNA) |
Para pihak peserta yang meliputi wakil dari OSCE, Rusia dan Ukraina menegaskan bahwa penarikan pasukan telah selesai di Petrovsk sesuai dengan kesepakatan tahun 2016. Wakil dari Rusia, Boris Gryzlov menyambut baik kesimpulan dari Perutusan OSCE dan mencatat upaya yang dilakukan Ukraina dalam menarik pasukan, tanpa memperdulikan halangan-halangan dan celaan dari para anasir nasionalis ekstrim di negara ini.
Di samping itu, para pihak juga memberitahukan bahwa situasi di kawasan-kawasan penarikan pasukan belum menjadi baik, masih terjadi penembakan, pekerjaan menjinakkan ranjau dan pos-pos kontrol menuntut banyak waktu dan upaya.