Pada Tahun 2022, Vietnam Berhasil Mengelola Pandemi COVID-19 dan Melaksanakan Keseimbangan antara Pembangunan Sosial Ekonomi dengan Perlindungan Kesehatan Masyarakat

(VOVWORLD) - Demikian ditegaskan oleh Doktor Angela Pratt, Kepala Perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Vietnam, Jumat  (6 Januari). Doktorr Angela Pratt menambahkan: Meski COVID-19 masih muncul di Vietnam, belum ada tanda-tanda kelebihan di rumah-rumah sakit di Vietnam karena kasus-kasus COVID-19. 
Pada Tahun 2022, Vietnam Berhasil Mengelola Pandemi COVID-19 dan Melaksanakan Keseimbangan antara Pembangunan Sosial Ekonomi  dengan Perlindungan Kesehatan Masyarakat - ảnh 1Pada 2022, Vietnam mengelola dengan baik pencegahan dan pengendalian Pandemi Covid19  (Foto: Minh Quyet/vna)

Kementerian Kesehatan Vietnam Nam dan instansi terkait memperkuat pengawasan di pintu masuk koridor perbatasan, di fasilitas kesehatan, dan di masyarakat. Bersamaan dengan itu meningkatkan pengurutan gen untuk mengidentifikasi varian dan subvarian mana yang tengah beredar. Ini semua adalah langkah sangat hati-hati. Angela Pratt juga menekankan: Setiap orang Vietnam perlu mendapat vaksinasi COVID-19 secara lengkap, terutama untuk kelompok berisiko tinggi.

Angela Pratt menyarankan Vietnam untuk memperkuat pencegahan dan pengendalian Pandemi COVID-19 karena  munculnya sub-varian XBB Omicron. XBB dicatat di dunia sejak Oktober 2022 dan saat ini telah menyebar ke lebih dari 70 negara dan varian  XBB.1.5 yang menyebabkan merebaknya wabah baru di AS.

Komentar

Yang lain