Pakar WHO mengoreksi kemungkinan pengidap Covid-19 tanpa gejala menulari orang lain
(VOVWORLD) - Pakar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Doktor Maria Van Kerkhove, pada Selasa (9/6), telah mengoreksi pandangan bahwa kemungkinan pengidap Covid-19 tanpa gejala menulari orang lain adalah “sangat langka”.
Dia memberitahukan bahwa penilaian yang dia keluarkan sebelumnya hanya berdasarkan 2 atau 3 pemelitian dan penegasan bahwa ada sangat sedikit kemungkinan pengidap Covid-19 tanpa gejala menulari orang lain merupakan satu kesalahpahaman.
Kalangan ilmuwan sebelumnya telah mencela WHO ketika menimbulkan kesalahpahaman tentang masalah ini, dan menganggap bahwa kesalahpahaman ini bisa berdampak terhadap kebijakan pencegahan dan penanggulangan wabah secara intensif dan ekstensif. Sekarang, Pemerintah banyak negara di dunia telah menyarankan warga supaya menggunakan masker dan melakukan langkah-langkah pembatasan sosial karena bahaya penularan dari pengidap Covid-19 tanpa gejala.