Pakistan menolak menghadiri KTT Ketua Parlemen kawasan Asia Selatan

(VOVworld) – Pada latar belakang hubungan bilateral sedang menjadi dingin, Pakistan telah menolak untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) para Ketua Parlemen kawasan Asia Selatan atas undangan Parlemen India dan Uni Parlemen (IPU). KTT para Ketua Parlemen kawasan Asia Selatan direncakan akan diadakan di kota Indore, negara bagian Madhya Pradesh, India, dari 18-19/2 ini, dengan dihadiri oleh kepala Parlemen negara-negara seperti Afghanistan, Bangladesh, Bhutan, Sri Lanka dan beberapa negara yang lain.

Pakistan menolak menghadiri KTT Ketua Parlemen kawasan Asia Selatan - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: IPU / Vietnam+)


Pada KTT ini, semua negara peserta akan berfokus membahas Target Perkembangan yang berkesinambungan (SDGs) dan berbagi pengalaman serta memperkuat pengertian antar-parlemen negara-negara, koordinasi dalam proses menyusun kebijakan untuk melembagakan target-target perkembangan regional dan internasional.

Satu sumber berita resmi memberitakan bahwa Pakistan dan Myanmar berada dalam negara-negara di kawasan Asia Selatan yang diundang menghadiri konferensi tersebut, tapi mereka telah menolak undangan itu. Juga menurut sumber berita ini, KTT para Ketua Parlemen kawasan Asia Selatan hanya merupakan satu gagasan dari IPU, bukanlah aktivitas dari Asosiasi Kerjasama kawasan Asia Selatan (SAARC). 

Komentar

Yang lain