Pameran Digital “Hoang Sa dan Truong Sa Wilayah Viet Nam – Bukti Sejarah dan Hukum”
(VOVWORLD) - Dinas Informasi dan Komunikasi dan Dinas Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Binh Thuan, pada Kamis pagi (27 Oktober), di SMA Kabupaten Bac Binh, mengadakan pameran digital “Hoang Sa dan Truong Sa Wilayah Viet Nam – Bukti Sejarah dan Hukum”.
Wakil Tentara Perbatasan berbicara tentang kedaulatan wilayah dan laut Viet Nam (Foto: vna) |
Pameran ini merupakan kegiatan praktis untuk memperkenalkan dan menyosialisasikan dokumen-dokumen dan bukti sejarah dan hukum yang menegaskan kedaulatan Viet Nam terhadap kepulauan-kepulauan Hoang Sa (Paracel) dan Truong Sa (Spratly). Pameran ini bertujuan memperkuat penyebaran informasi dan propaganda tentang laut dan pulau, langsung menyampaikan informasi kepada para pejabat, guru dan pelajar untuk memupuk kecintaan terhadap kampung halaman dan tanah air, meningkatkan pemahaman, tanggung-jawab dan aksi nyata mereka dalam upaya pembangunan dan pembelaan tanah air.