Pameran lukisan sehubungan dengan peringatan ultah ke-40 hubungan diplomatik Vietnam – Australia

(VOVworld) – Konsulat Jenderal Vietnam di Perth, Australia baru saja membuka pameran lukisan dengan tema “Vietnam – 4 musim” sehubungan dengan peringatan ultah ke-40 penggalangan hubungan diplomatik Vietnam – Australia (1973 0 2013). Ketika berbicara di depan acara pembukaan pameran ini, Konsul Jenderal, Le Viet Duyen menonjolkan semua perkembangan yang melompat dalam hubungan antara dua negara selama 40 tahun ini di bidang-bidang ekonomi, politik, pendidikan, iptek, keamanan, pertahanan, khususnya sejak dua negara menggalang hubungan kemitraan komprehensif pada 2009.

Pameran lukisan sehubungan dengan peringatan ultah ke-40 hubungan diplomatik Vietnam – Australia - ảnh 1
Konsul Jenderal Le Viet Duyen
(Foto: vietnamplus.vn)

Pameran ini memamerkan karya-karya pilihan ciptaan para pelukis terkenal untuk memperkenalkan pemandangan alam, negeri, rakyat dan kebudayaan yang lama dan kental dengan identitas dari Vietnam. Atas nama Gubernur Negara Bagian Australia Barat, Menteri Energi, Keuangan, Warga Negara dan Kepentingan multi budaya, Mike Nahan menilai tinggi hubungan Vietnam – Australia pada waktu lalu, serta semua sumbangan yang diberikan komunitas orang Vietnam kepada sosial-ekonomi negara setempat, dan ingin memperkuat perkembangan hubungan antara Vietnam dan Negara bagian ini ke satu ketinggian baru./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain