Pameran seni rupa istimewa dibuka sehubungan dengan peringatan ultah ke-25 hubungan diplomatik Vietnam-Republik Korea

(VOVWORLD) - Pameran seni rupa istimewa dengan tajuk “Garam dari hutan” berlangsung pada Rabu (16 Agustus), di Seoul, Ibukota Republik Korea dengan dihadiri oleh 7 pelukis dan kelompok pelukis Vietnam serta 6 pelukis dan kelompok pelukis Republik Korea.
Pameran seni rupa istimewa dibuka sehubungan dengan peringatan ultah ke-25 hubungan diplomatik Vietnam-Republik Korea - ảnh 1 Para pengjunjung di pameran tersebut (Foto: Huu Tuyen/ Vietnam+)

Pameran ini memajang lebih dari 20 lukisan, video dan seni instalasi, memanifestasikan cara pandang dari para seniman muda dua negara tentang perubahan yang cepat dari masyarakat selama 30 tahun lalu. Ini merupakan salah satu di antara serentetan aktivitas memperingati ultah ke-25 Hari penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Republik Korea (22/12/1992-22/12/2017). Karya-karya ini dipajang di Pusat Pameran dari Dana Temu Pergaulan Internasional Republik Korea di Ibukota Seoul, selanjutnya terus dipajang di Pusat Kebudayaan ASEAN di Kota Busan. Selama berlangsung pameran ini, Dana Temu Pergaulan Internasional Republik Korea akan berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Vietnam di Republik Korea mengadakan banyak aktivitas variatif seperti pagelaran busana Ao Dai dan temu pergaulan antara para pencipta Vietnam dan Republik Korea.

Pada hari itu, di Kota Hanoi, Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam telah memberikan medali “Demi perdamaian dan persahabatan antara bangsa-bangsa” kepada Minister Konsuler merangkap Konsul Jenderal Republik Korea di Vietnam, Park Sang Shik.

Komentar

Yang lain