Pameran: “Wiracarita Dien Bien Phu di udara”
(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan ultah ke-45 Kemenangan Dien Bien Phu di udara (12/1972-12/2017), ultah ke-73 hari berdirinya Tentara Rakyat Vietnam (22/12/1944-22/12/2017) dan ultah ke-28 Hari Pertahanan Seluruh Rakyat (22/12/1989-22/12/2017), pameran tematik dengan judul: “Wiracarita Dien Bien Phu di udara” telah diadakan pada Senin sore (18 Desember) di kota Ha Noi.
Diagram operasi pertahanan Hanoi-Hai Phong dari 18 - 29 /12/1972 (Foto: VOV) |
Pada pameran ini, hampir 300 bahan dan foto bernilai telah menyampaikan haluan dan tekat strategis dari para pemimpin Vietnam dalam mengalahkan serangan udara strategis dengan pesawat terbang B 52 yang dilakukan oleh kaum agresor Amerika Serikat (AS) terhadap ibukota Ha Noi, kota Hai Phong dan beberapa daerah lainnya di Vietnam utara maupun semangat tempur yang gagah berani dari rakyat Vietnam. Yang menghadiri pameran ini, Pahlawan Angkatan Bersenjata Pham Tuan memberitahukan: “Bagi saya sendiri, ketika menonton benda-benda tentang pertempuran dimana saya ikut serta, saya merasa berdebar-debar dan terharu serta melihat bahwa kemenangan-kemenangan yang telah dicapai oleh tentara dan rakyat Vietnam adalah sangat cemerlang dan sangat besar serta benar-benar mujur saya sudah ikut. Saya selalu berfikir bahwa kesan-kesan seperti dan pameran yang diadakan seperti itu akan membantu generasi muda sekarang memberikan penilaian dan belajar segala yang sudah dilakukan oleh generasi-generasi pendahulu agar generasi di kemudian hari terus mengembangkan tradisi cemerlang itu”.