Para demonstran Mesir menyerang pasukan keamanan

(VOVworld) – Pada Jumat (8 Februari), Jurubicara Kementerian Kesehatan Mesir, Ahmed Omar memberitahukan bahwa sedikit-dikitnya 34 orang telah cedera dalam bentrokan-bentrokan antara pasukan keamanan dengan para demonstran anti Pemerintah di banyak tempat di negara ini. Para demonstran membawa pano yang berisi anti Presiden Mohamed Morsi dan Organisasi Ikhwanul Muslimin, menuntut menggulingkan pemerintah, memecat Menteri Dalam Negeri dan Jaksa Agung, mengimbau supaya membawa orang-orang yang bertanggung jawab atas kematian dari kira-kira 50 demonstran dalam bentrokan-bentrokan dengan pasukan keamanan Mesir yang terjadi baru-baru ini.

Para demonstran Mesir menyerang pasukan keamanan - ảnh 1
Bentrokan antara para demonstran dan pasukan keamanan Mesir
(Foto: vietnamnet.vn)

Pasukan keamanan Mesir telah terpasak menggunakan cara-cara yang keras untuk membubarkan kerumunan demonstran agresif yang berusaha menyerang Gedung Partai Kebebasan dan Keadilan milik Organisasi Ikhwanul Muslimin, Markas Komando Kepolisian di Gharbiya dan Istana Presiden di ibukota Kairo. Pos-pos polisi di banyak tempat lain juga menjadi sasaran serangan dari para demonstran./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain