Para pemilih Mesir ikut serta pada pemilu Presiden

(VOVworld) - Pada Senin (26 Mei), para pemilih Mesir ikut serta pada pemilu Presiden negara ini yang berlangsung dari 26-27 Mei ini. Komite Pemilu Presiden Mesir (PEC) memberitahukan:  Ada lebih dari 53,9 juta orang yang cukup martabat untuk ikut memberikan suara guna memilih pemimpin baru yang akan memegang kekuasaan menyelenggarakan negara dengan jumlah penduduk yang paling banyak di dunia Arab ini selama 4 tahun mendatang, alih-alih  pemerintah sementara yang dibentuk oleh tentara setelah  gejolak politik pada musim panas tahun lalu menggulingkan pemerintah pimpinan Presiden  yang dipilih oleh rakyat, Mohamed Morsi.

Para pemilih Mesir ikut serta pada pemilu Presiden - ảnh 1
Spanduk agitasi yang dicetak Abdel Fattah el-Sisi
orang yang dianggap  mampu menang  dalam pemilu presiden 
(Foto:vov.vn)

Kira-kira 16 000 hakim akan ikut mengawasi proses pemungutan suara di 352 komisi dan 14 000 subkomisi di seluruh negeri. Selain itu, kira-kira 80 lembaga swadya masyarakat di dalam negeri dan 6 organisasi asing, diantaranya ada Liga Arab, Uni Eropa, Uni Afrika, Pusat Carter yang bermarkas di Amerika Serikat akan ikut mengawasi pemilu ini.

Hasil penghitungan suara resmi akan diumumkan pada 5 Juni mendatang./. 


Komentar

Yang lain