Parlemen Eropa mendukung pembentukan badan baru tentang perbatasan untuk mengelola kaum migran

(VOVworld) – Dengan 483 suara pro, 181 suara kontra dan 48 suara blangko, Rabu (6/7), Parlemen Eropa menyetujui rencana membentuk satu badan penjaga garis perbatasan dan pantai untuk turut mengelola ribuan migran yang sedang berusaha datang ke Eropa untuk mencari tempat tinggal atau lapangan kerja.


Parlemen Eropa mendukung pembentukan badan baru tentang perbatasan untuk mengelola kaum migran - ảnh 1
Para migran yang diselamatkan oleh kapal Angkatan Laut Italia di laut
(Foto: AFP-baodongnai.vn)

Pasukan penjaga pantai dan garis perbatasan ini adalah unit yang diperluas tentang skala dan tugas dari Badan Pengawasan Perbatasan Uni Eropa (Frontex) sekarang ini. Pasukan ini  meliputi 1.500 perwira dan berbagai peralatan teknik yang bisa digelarkan secara cepat ke berbagai negara untuk menghadapi arus migran yang besar-besaran. Para perwira perhubungan juga ditempatkan di semua negara anggota Uni Eropa yang punya garis perbatasan dengan luar untuk mengawasi arus migran. Direncanakan, pasukan ini akan mulai beraktivitas pada September mendatang dan melakukan aktivitas secara lengkap pada November mendatang guna memulihkan kawasan mobilitas bebas Schengen yang sedang terpengaruh karena beberapa negara memaksakan kembali pengontrolan garis perbatasan karena mencemaskan kedatangan arus migran.

Komentar

Yang lain