Partai dan Negara selalu memprioritaskan pelaksanaan kebijakan etnis.
(VOVWORLD) - “Hari Pesta Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata warga etnis Khmer daerah Nam Bo” yang ke-7 tahun 2017 dibuka di lapangan Hung Vuong, Kota Bac Lieu, Jumat (17/11) dengan tema “Melestarikan dan mengembangkan kebudayaan warga etnis Khmer daerah Nam Bo, memenuhi kebutuhan perkembangan yang berkesinambungan dari Tanah Air”.
Deputi Harian Perdana Menteri Vietnam, Truong Hoa Binh (Foto : Trung Hieu/VOV) |
Pesta ini dihadiri kira-kira 3000 seniman, seniwati, atlet dan lain-lain dari 12 propinsi dan kota di daerah Nam Bo.Ketika berbicara di depan acara ini, Deputi Harian Perdana Menteri Vietnam, Truong Hoa Binh mengatakan bahwa selama bertahun-tahun, banyak program, kebijakan perkembangan daerah pemukiman warga etnis diberlakukan, dilaksanakan dan mencapai banyak hasil yang positif, turut mengubah wajah, meningkatkan kehidupan sosial dan ekonomi. Dia mengatakan: “Pesta ini merupakan aktivitas kebudayaan yang punya makna besar, praksis dan mengkongkritkan semua haluan dan kebijakan dari Partai, Negara; memanifestasikan perhatian dan pemikiran dari pemerintahan berbagai tingkat, instansi dan daerah dalam mempertahankan, memuliakan dan mengembangkan identitas budaya tradisional, memikirkan kehidupan spirituil dari warga etnis Khmer.”
Dalam hari pesta ini diadakan banyak aktivitas kebudayaan dan kesenian tradisional.