Pasukan-pasukan Irak mendekati kota Mosul sebelah Timur
(VOVworld) – Pasukan-pasukan keamanan Irak, Senin (31/10), telah mendekati kota Mosul sebelah Timur, dalam kerangka operasi merebut kembali benteng penting terakhir dari organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) yang sudah memasuki pekan ketiga. Satu sumber berita dari Markas Komando operasi-operasi bersama memberitahukan bahwa setelah beberapa jam terjadi baku tembak yang sengit, pasukan-pasukan keamanan telah merebut desa-desa Bazawaya, Tubriq dan Tahrawa dan sekarang berada di posisi jauhnya hany 3 Km dari kota Mosul.
Pasukan keamanan Irak
(Foto: AFP / Vietnam+)
Dengan bantuan dari angkatan udara dan angkatan infanteri yang dikepalai Amerika Serikat (AS), puluhan ribu serdadu Irak sedang menuju ke kota Mosul di tiga front: Utara, Timur dan Selatan dalam operasi yang dicanangkan sejak 17/10. Operasi ini memobilisasi satu persekutuan besar yang meliputi 70.000 serdadu, diantaranya ada 30.000 serdadu tentara Irak, berkoordinasi dengan pasukan-pasukan semi-militer beserta para serdadu dan pasukan satgas dari puluhan negara pengikut persekutuan menentang terorisme pimpinan AS.