PBB Imbau supaya Hapuskan Ras Diskriminasi di Seluruh Dunia
(VOVWORLD) - Pemimpin Kantor Komisaris Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa urusan Hak Asasi Manusia (OHCHR), Michelle Bachele, pada 28 Juni, mengimbau supaya segera menghapuskan ras diskriminasi yang bersifat sistematis terhadap orang kulit berwarna di seluruh dunia.
Pemimpin OHCHR, Michelle Bachele (Foto: AFP/VNA) |
OHCHR mengajukan agenda untuk melaksanakan perubahan-perubahan yang kuat untuk menjamin keadilan dan kesetaraan ras, bersamaan itu mengimbau semua negara untuk melaksanakan agenda ini.
OHCHR mengimbau semua negara untuk segera bertindak untuk menghentikan situasi yang dilukiskan sebagai pelanggaran yang sistematis terhadap hak ekonomi, sosial, budaya, sipil, dan politik. Semua negara perlu melihat pada kenyataan ketika mengungkapkan situasi ras diskriminasi.