PBB mengimbau gencatan senjata di Jalur Gaza

(VOVworld) – Pada Senin (28 Juli), Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB), Ban Ki-moon, sekali lagi mengulangi imbauan kepada Israel dan gerakan Islam Hamas dari Palestina supaya menaati satu perintah gencatan senjata  yang segera dan tanpa syarat di Jalur Gaza, bersamaan itu menekankan bahwa demi tujuan kemanusiaan, situasi kekerasan harus segera dicegah.

PBB mengimbau gencatan senjata di Jalur Gaza - ảnh 1
Satu serangan yang dilakukan Israel terhadap Gaza Utara 
(Foto: baomoi.com)

Ketika berbicara di depan kalangan pers di Markas PBB di New York, Amerika Serikat setelah pulang dari Timur Tengah, Sekjen Ban Ki-moon telah menonjolkan “peranan penting yang vital” dari penghentian tindakan-tindakan permusuhan di Jalur Gaza, bersamaan itu mendorong kuat semua fihak supaya “menghindari eskalasi ketegangan lagi pada saat ini”. Dia menyatakan kecemasan terhadap Pasukan bela diri Israel telah menyebarkan surat-surat selebaran di Gaza Utara, pada Senin malam (28 Juli), merekomendasikan puluhan ribu penduduk supaya meninggalkan rumah dan mengungsi ke kota Gaza./.

Komentar

Yang lain