Pekan kerja pertama persidangan ke-6 MN Vietnam angkatan ke-13 telah berakhir

(VOVworld) – Hari Jumat (25 Oktober) adalah akhir pekan kerja pertama persidangan ke-6, para anggota Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan ke-13 telah berbahas di grup-grup tentang situasi pelaksanaan rencana anggaran keuangan negara 2013, rencana anggaran keuangan negara dan opsi alokasi anggaran keuangan pusat tahun 2014; melakukan evaluasi sementara masa 3 tahun pelaksanaan Program target nasional tahap 2011-2015; opsi pengedaran obligasi Pemerintah tahap 2014-2016. Banyak anggota MN menyatakan kesepakatan tinggi atas opsi pengedaran tambahan obligasi Pemerintah tahap ini dengan total modal sebanyak VND 170 triliun untuk investasi pengembangan ekonomi, pembangunan infrastruktur dan terus melaksnaakan proyek-proyek mendesak yang sedang digelarkan.

Pekan kerja pertama persidangan ke-6 MN Vietnam angkatan ke-13 telah berakhir - ảnh 1
Para anggota MN melakukan perbahasan di grup-grup
(Foto: baotintuc.vn)

Pada sorenya, para anggota MN melakukan perbahasan di aula tentang beberapa isi yang masih ada perbedaan pendapat dari rancangan amandemen Undang-Undang (UU) atas beberapa pasal dari Undang-Undang tentang Pencegahan dan Pemadaman Kebakaran. Semua pendapat berfokus meminta supaya ada ketentuan yang jelas dan perangsangan untuk memasyarakatkan pekerjaan pencegahan dan pemadaman kebakaran; mengamandir UU sesuai dengan pengarahan memperkuat tanggung jawab kepala badan, organisasi, kepala keluarga ketika terjadi kebakaran. Bersamaan itu memasukkan isi tentang pencegahan dan pemadaman kebakaran ke dalam pendidikan dan pelatihan, dll.

Menurut rencana, pada Senin (28 Oktober), MN melakukan perbahasan di aula dan mendengarkan laporan tentang pekerjaan pencegahan dan pemberantasan pelanggaran hukum dan kriminalitas; hasil pelaksanaan Resolusi MN No. 37/2012 tentang pencegahan dan pemberantasan kriminalitas; mendengarkan pemaparan dan laporan pemeriksaan atas rancangan UU tentang Pabean (amandemen); rancangan UU tentang Imigrasi dan domisili orang asing di Vietnam dan membahas beberapa isi yang masih ada perbedaan pendapat dalam rancangan UU tentang menerima pengaduan warga negara./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain