Pembukaan Konferensi pejabat senior negara-negara Asia-Afrika

(VOVworld) – Konferensi pejabat senior (SOM) negara-negara Asia-Afrika telah dibuka pada Minggu (19 April) di Jakarta, Ibukota Indonesia. Ketika berbicara di depan acara pembukaan konferensi ini, Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Marsudi menegaskan bahwa perluasan kerjasama Selatan-Selatan yang meliputi para mitra negara maju, akan membantu mencapai lebih banyak hasil-guna dalam melaksanakan target-target dalam rangka kerjasama antar-kawasan.

Pembukaan Konferensi pejabat senior negara-negara Asia-Afrika - ảnh 1
Para utusan bersama-sama memfoto setelah acara pembukaan
(Foto: dantri.com.vn)

Menteri Retno Marsudi menekankan bahwa dua benua Asia dan Afrika akan tidak hanya melakukan kerjasama Asia-Asia, melainkan juga mengundang para mitra negara maju menghadiri konferensi untuk memperluas dan mengubah konferensi ini menjadi kerjasama trilateral Selatan-Selatan (SSTC). Menlu Retno Marsudi menegaskan bahwa kerjasama trilateral Selatan-Selatan (SSTC) akan tidak hanya mempersempit kesenjangan perkembangan antar-negara, tapi hal yang paling penting ialah hal tersebut akan memberikan sumbangan untuk terus menciptakan perdamaian dan kesejahteraan di dunia./.

Komentar

Yang lain