Pembukaan Pameran “Dien Bien Phu – Semangat Abadi”
Ngoc Anh -  
(VOVWORLD) - Pameran tematik dengan tema: “Dien Bien Phu – Semangat abadi” dibuka pada Kamis pagi (25 April), di Museum Sejarah Nasional, jalan Tong Dan, nomor 25, Kota Hanoi. Ini merupakan aktivitas untuk memperingati HUT ke-70 Kemenangan Dien Bien Phu (7 Mei 1954 – 7 Mei 2024) dan penandatanganan Perjanjian Jenewa (21 Juli 1954 – 21 Juli 2024).
Acara pembukaan pameran tersebut (Foto: Ngoc Anh / VOV) |
Foto-foto, dokumen dan benda yang dipamerkan memanifestasikan semangat “Segala untuk garis depan, segala untuk menang” dari tentara dan rakyat Vietnam dalam Operasi Dien Bien Phu. Bersamaan dengan itu adalah teladan-teladan, pengorbanan diri yang gagah berani, perjuangan yang gigih dari para prajurit di fron Dien Bien Phu. Doktor Nguyen Van Doan, Direktur Museum Nasional Vietnam, mengatakan:
“Pameran dibagi menjadi dua bagian, yaitu: “Dien Bien Phu – tempat pertemuan sejarah” dan “Bertekad berjuang, bertekad untuk menang”. Pameran tersebut terdiri dari 150 dokumen dan benda, turut membantu publik lebih mengerti makna, sosok dan nilai kemenangan Dien Bien Phu, dimana faktor yang membantu meraih kemenangan besar ialah kekuatan semangat persatuan, tekad untuk berjuang dan tekad untuk menang dengan semangat abadi dari seluruh rakyat”.
Pameran tersebut dibuka dari tanggal 25 April sampai bulan Juni 2024.
Ngoc Anh