Pembukaan Pekan Raya Pameran tentang Pertanian dan Perdagangan daerah dataran rendah sungai Merah 2012

(VOVworld) – Pekan Raya dan Pameran tentang Pertanian dan Perdagangan daerah dataran rendah sungai Merah 2012 telah dibuka pada Kamis malam (29 November) di provinsi Ninh Binh, Vietnam Tengah. Dalam Pekan Raya ini ada 200 gerai yang memamerkan produk-produk pertanian – kehutanan – perikanan, sayur-sayuran dan peralatan pertanian. Ini juga merupakan kesempatan bagi para investor di bidang pertanian dan pedesaan untuk mencaritahu kesempatan investasi, kebijakan dan semua proyek investasi di semua daerah, melalui itu mendorong aktivitas pertukaran ekonomi, promosi dagang dan menyosialisasikan merek dagang, dll.

Pembukaan Pekan Raya Pameran tentang Pertanian dan Perdagangan daerah dataran rendah sungai Merah 2012 - ảnh 1
Pembukaan pekan raya dan pameran ini
(Foto: baomoi.com)

Deputi Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam Vu Van Tam menegaskan: “Pekan Raya dan Pameran tentang Pertanian dan Perdagangan daerah dataran rendah Sungai Merah 2012 berada dalam serentetan aktivitas promosi dagang dan investasi pada pertanian, pedesaan di daerah dataran rendah sungai Merah. Ini juga merupakan kesempatan yang baik bagi semua daerah untuk memperkenalkan semua potensi dan keunggulan tentang produksi pertanian serta menyosialisasikan dan memperkenalkan barang-barang pertanian yang kaya raya, merupakan tempat untuk berbahas dan mencaritahu kesempatan kerjasama investasi dan pertukaran perdagangan hasil pertanian”.

Pekan raya dan pameran ini menyerap partisipasi dari ribuan pengunjung dari dalam dan luar provinsi Ninh Binh. Pekan Raya Pameran ini akan berlangsung dari sekarang sampai dengan 3 Desember mendatang./.

Komentar

Yang lain