Pemerintah Inggris memberikan bantuan terhadap pengujian vaksin pencegah virus SARS-CoV-2 terhadap manusia
(VOVWORLD) - Para ilmuwan di Universitas Kerajaan London akan mulai melakukan pengujian klinis pertama terhadap vaksin pencegah virus SARS-CoV-2 pada pekan ini dengan bantuan senilai lebih dari 45 juta pound (56,5 juta USD) dari Pemerintah Inggris dan organisasi-organsisasi amal.
Pemerintah Inggris memberikan bantuan terhadap pengujian vaksin pencegah virus SARS-CoV-2 terhadap manusia - Ilustrasi (Foto : VNA) |
Ini dianggap sebagai pengujian-pengujian pertama terhadap manusia yang diterapkan teknologi baru dan para peneliti mengatakan bahwa bisa mempercepat proses penelitian, mengembangkan dan membuat vaksin untuk secara tepat waktu menghadapi penyakit-penyakit yang baru seperti Covid-19. Dalam uji-uji permulaan, ada kira-kira 300 relawan akan menerima dua dosis vaksin agar para peneliti akan menilai taraf keselamatan serta kemampuan menciptakan reaksi kekebalan yang berhasil-guna dari vaksin ini dalam mencegah penularan Covdi-19. Kalau hasilnya seperti yang diharapkan, pengujian-pengujian yang berskala besar terhadap kira-kira 6.000 orang akan dilakukan pada akhir tahun ini.